Rabu, 04 Maret 2015

LILO's Time : INGED (ING-ED)




Hai! This Is Wednesday and it's time for...

LILO's Time!

Maaf banget sebelumnya, karena minggu kemarin, gue sempat enggak nge-Blog dan enggak bikin sesi LILO's Time, karena paket modem gue habis dan baru di isi minggu ini. Hehe. #NungguGajianDuluBaruBeli

Oke, di postingan gue kali ini, kita akan belajar bareng-bareng tentang penggunaan Bahasa Inggris. Tapi tenang aja, apa yang kita bahas enggak akan jauh-jauh dari kehidupan sehari-hari, kok. Untuk yang belum tau apa itu LILO's Time! Dan ketinggalan sama materinya, bisa mampir ke sini

Dan pembahasan kita hari ini ada dua Materi, yaitu Present Continous Tense dan Past Tense.

Tunggu dulu, dua materi? Ya Ampun, pasti pembahasannya panjang, deh.

Eits, tenang. Gue enggak akan membahas panjang lebar tentang Present Continous Tense dan Past Tense, kok. Di sini gue cuma mau ngasih tau sedikit, kalau Present Continous Tense itu adalah; kata kerja untuk menyatakan sesuatu yang sekarang sedang kita lakukan. Sedangkan Past Tense adalah; kata kerja untuk menyatakan sesuatu di masa lalu/lampau. Got It?

Dari pembahasan sederhana di atas, kita udah bisa mulai, nih, pembelajaran penggunaan kata kerja Present Continous Tense (ing) dan Past Tense (ed). Kalau enggak mau ribet dan biar gampang di inget, kita bisa singkat jadi INGED (ING-ED). 

Are you ready? Let's start it!


ED


Ngomongin tentang masa lampau, ya? Hem, semua orang pasti punya cerita menarik yang pernah mereka alamin di masa lalu. Atau mungkin, kalian punya kisah yang penginnn banget kalian ceritakan hari ini? Penggunaan ED penting banget, lho. Seperti yang udah gue ulas sedikit sebelumnya, kalau penggunaan ED ditunjukan sebagai kata kerja untuk masa lalu, dan sekarang, coba yuk, kita lihat contohnya.

Eleanor visit(ed) Bandung last year

Chandra play(ed) Clash Of Clans with his sister yesterday

Rahma work(ed) as Cashier since six months ago

Tapi, dalam penggunaan ED, ada yang harus kita perhatikan, nih. Dari beberapa info yang gue dapetin, kalau penggunaan ED ternyata harus memperhatikan susunan Huruf Konsonan dan Vokalnya.

Nah, lho. Huruf Konsonan dan Vokal itu apa?

Okey, biar simple, gue jelasin intinya aja, nih. 

Huruf Konsonan itu adalah huruf yang pengucapannya membutuhkan huruf lain. Masih bingung? Okey, gue jelasin lebih rinci lagi. Contohnya kayak huruf B dan J. Coba kalau kalian ucapin dua huruf ini, gimana hayo cara pengucapannya? Pasti pengucapan B akan berbunyi "Be" dan J akan berbunyi menjadi "Je". See? dua huruf tersebut butuh huruf 'E' supaya bisa di ucapkan. Itu yang di sebut dengan Huruf Konsonan #GueJugaBaruTau

Kalau Huruf Vokal itu bisa di bilang Huruf Individual. Karena tanpa huruf lain pun, huruf Vokal bisa kita sebutin. Dan yang termasuk Huruf Vokal adalah A-I-U-E-O.

Penggunaan ED dalam susunan kata Konsonan-Vokal-Konsonan akan ngubah sedikit susunan kata-katanya. Eits eits, jangan pada gumoh dulu, ya. Ayuk ayuk kita liat dulu contohnya kayak gimana

TRAP  : TRAP(P)ED
STOP  : STOP(P)EDI
SCAN :  SCAN(N)ED

Hayo, setelah baca tiga contoh kata di atas, susunan kalimatnya ada yang berubah, gak? Iyap! Perubahannya cuma pada bagian penambahan hurufnya aja, kok (Tapi ingat, ya, penambahan satu huruf hanya berlaku untuk kata yang susunan hurufnya berupa Konsonan-Vokal-Konsonan) kalau untuk susunan huruf yang lain, kita cukup nambahin ED aja, kok.

Nah, untuk kata yang pada bagian belakangnya berakhiran "E" itu simple banget. Cukup tambahin ED aja. Contohnya kayak gini,

LIKE        : LIKED
IGNORE  : IGNORED

Untuk huruf yang bagian belakangnya berakhiran "IE", kalian cukup menambahkan huruf "D" di belakangnya. Contohnya kayak gini,

DIE : DIED
LIE  : LIED

                                                                          ING




Nah, sebenarnya, sih, pembahasan ED dan ING itu enggak jauh beda. Paling perbedaan cuma perbedaan waktu aja, sih. Tapi biar kita makin paham sama materinya, yuk kita bahas tentang ING.

Eleanor visit(ing) Bandung next month

Chandra play(ing) Clash Of Clans with his sister

Rahma work(ing) as Cashier


Untuk susunan huruf Konsonan-Vokal-Konsonan, seperti yang gue bilang, enggak jauh jauh banget dari pembahasan ED. Contohnya kayak gini,

TRAP  : TRAP(P)ING
STOP  : STOP(P)ING
SCAN : SCAN(N)ING

Untuk kata yang berakhiran "E", penggunaan ING akan menghilangkan huruf "E" pada kata tersebut. Contohnya? Kayak gini,

DESIRE  : DESIRING
IGNORE : IGNORING
DARE     : DARING

Untuk kata yang berakhiran "IE", penggunaan ING akan menghilangkan huruf "IE" dengan huruf "Y". Contohnya? Kayak gini,

LIE : LYING
DIE : DYING


***
Okey, pembahasan kita kali ini cukup sampai di sini. Semoga sesi LILO's Time! kali ini bermanfaat buat kalian, ya. Dan seperti sebelumnya, gue enggak pernah bosan untuk meminta kritikan dari postingan yang gue buat kali ini. Kalau ada kesalahan atau kekurangan, gue minta maaf, ya. Buat yang pengin komen, boleh banget nulis di kolom komentar di bawah ini.

See you on next Wednesday :)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar